3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Membeli Asuransi Kesehatan

Saat ini sudah ada banyak produk asuransi kesehatan yang menawarkan berbagai keunggulan dengan premi yang sangat terjangkau. Namun, ini tidak berarti bahwa Anda bisa membeli produk asuransi kesehatan semau Anda. Ingat bahwa tidak semua manfaat asuransi sesuai dengan kebutuhan Anda. Oleh sebab itu, pastikan bahwa Anda mengikuti tips di bawah ini saat membeli asuransi kesehatan:

Perhatikan jenis manfaat kesehatan

Perlu Anda ketahui bahwa setiap produk menawarkan manfaat kesehatan yang berbeda-beda. Ada yang menawarkan jaminan biaya rawat inap dan pembedahan dan ada pula yang memberikan manfaat rawat inap, perawatan gigi, konsultasi dokter, perawatan intensif, dan lain sebagainya. Maka dari itu, pastikan bahwa produk yang kamu pilih memberikan manfaat kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan.

Pastikan bahwa perusahaan asuransi kesehatan memiliki banyak rumah sakit rekanan

Khusus buat Anda yang mau menggunakan jenis asuransi kesehatan cashless, pastikan bahwa perusahaan asuransi tidak hanya memiliki reputasi yang baik, tapi juga memiliki banyak rumah sakit rekanan. Hal ini penting untuk dilakukan supaya ketika Anda memerlukan perawatan medis di luar kota atau luar negeri, Anda masih bisa menggunakan kartu asuransi Anda. Sebaliknya, jika Anda memilih perusahaan asuransi kesehatan dengan rumah sakit rekanan yang sedikit, Anda bisa saja kesulitan untuk mendapatkan perawatan medis saat Anda sedang berada di luar kota.

Pastikan bahwa perusahaan asuransi memberikan kemudahan dalam pengajuan klaim

Secara umum, hal ini memang cukup aneh karena biasanya perusahaan asuransi telah menerapkan standar pengajuan klaim. Yang jadi masalah adalah masih adanya pungutan liar oleh pihak terkait guna memperlancar proses pengajuan klaim. Untuk mengatasi hal ini, ada baiknya untuk bertanya kepada nasabah dari perusahaan asuransi mengenai pengajuan klaimnya. Jika biaya asuransi yang terjangkau dan proses pengajuan klaim terbilang mudah, Anda boleh memilih perusahaan tersebut.

Semoga dengan mengikuti tips di atas, Anda bisa membeli asuransi kesehatan dengan mudah.

Related Posts

pafikabrajaampat.org

Pafi Raja Ampat : Mengangkat Profesionalisme Di Ranah Kesehatan

Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) adalah organisasi yang memainkan peran krusial dalam memajukan bidang farmasi di berbagai daerah di Indonesia, termasuk di Kabupaten Raja Ampat. Dengan fokus…

Senang Pelesiran? Sebaiknya Waspadai Risiko Kesehatan yang Bisa Muncul di Destinasi Wisata

Pergi berwisata menjadi aktivitas yang menyenangkan. Meski demikian, berwisata memiliki risiko kesehatan tertentu bagi mereka yang berusia muda maupun usia lanjut. Untuk itu, perlu ada persiapan matang…

Epidemiolog Unair: Penanganan Covid-19 Indonesia Kini Berbasis Data Bukan Lagi Asumsi

Pakar Biostatistika Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga (FKM Unair) Dr Windhu Purnomo dr MS mengatakan, kebijakan pemerintah dalam menangani virus Covid 19 saat ini lebih baik…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *